Pentingnya Menjaga Kesehatan Jantung sejak Dini
Radarcirebon.com - JANTUNG merupakan organ vital yang bekerja tanpa henti karena berperan penting dalam memompa darah ke seluruh tubuh untuk menunjang kelangsungan hidup.
Meskipun masih muda, bukan berarti tidak perlu menjaga kesehatan jantung. Justru dengan menerapkan pola hidup sehat atau kebiasaan-kebiasaan yang baik bagi jantung sedini mungkin, maka bisa memiliki jantung yang tetap sehat sampai tua nanti.
Meskipun stroke, serangan jantung, atau kondisi jantung lainnya lebih sering ditemukan pada orang-orang berusia di atas 60 tahun, anak-anak muda yang berusia 20 tahunan juga perlu mewaspadai penyakit jantung.
Penyakit jantung di usia muda bisa terjadi akibat gaya hidup yang tidak sehat, seperti kurang berolahraga, pola makan yang buruk, dan kebiasaan tidak sehat lainnya yang dilakukan selama bertahun-tahun. Karena itu, mengubah pola hidup menjadi lebih sehat dapat menjadi investasi penting untuk kesehatan jantung dalam jangka panjang.
BACA JUGA:
- Persib Tuan Rumah Grup C Piala Presiden 2022, Persebaya Minta Pindah, Jadi Gimana?
- Ridwan Kamil Tiba di Gedung Pakuan, Pihak Keluarga: Berikan Ruang Privasi untuk Sementara Waktu.
Berbagai Macam Penyakit Jantung
Ada banyak macam penyakit jantung yang bisa menimpa seseorang. Macam-macam penyakit jantung tersebut antara lain:
1. Penyakit jantung koroner
Penyakit Jantung Koroner (PJK) terjadi ketika pembuluh darah arteri yang mengalirkan darah ke jantung mengeras dan mengalami penyempitan. Kondisi ini dipicu oleh penumpukan kolesterol dan pembekuan darah di dalam arteri (aterosklerosis).
2. Serangan Jantung
Serangan jantung adalah kondisi darurat yang terjadi saat pasokan darah ke jantung terhambat secara total, sehingga sel-sel otot jantung mengalami kerusakan. Serangan jantung biasanya disebabkan oleh penyakit jantung koroner.
Berita berlanjut di halaman berikutnya...
BACA JUGA:
- Keluarga Ridwan Kamil Sudah Mengikhlaskan, Polisi Akan Terus Mencari Eril
- Kena Razia, Puluhan Knalpot Bising Dihancurkan Pemiliknya
Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Sumber: